Alhamdulillah, 2 tim dari Pesantren Media berhasil menjadi Juara ke-1 dan Juara ke-2 di event nasional SMENTION 2022, kategori short movie yang digelar SMAIT Insantama Bogor, 26-27 Februari 2022 secara daring (online).
Juara pertama film yang digarap Raden Ayu Faziera Putri Rachmadhan Nawaz Sharief (kelas 12), Ridha Inaayah (kelas 12), dan Malika Kautsar Ilmi (kelas 10), berjudul “MENUAI”
Sementara film yang menjadi Juara Kedua digarap Dinda Adila (kelas 12), Aqillah Qistiyah (kelas 12), dan Anis Nur Padillah (kelas 11), berjudul “NOSTALGIA”
Pada lomba ini, Pesantren Media mengirim 4 tim (2 tim ikhwan dan 2 tim akhwat). Ketiga tim berhasil menjadi finalis. Selain kedua tim yang menjadi juara, 1 tim lagi gagal di final, yakni film yang digarap Rayfino Raynaldi (kelas 9), Asyam Hasyid Ar Ridho (kelas 8), dan Asfan Zafar (kelas 7), yang dibimbing kakak kelasnya yang SMA. Film tersebut berjudul “LANGKAH AWAL”
Satu tim lainnya, film berjudul “MENGAPA DIBUNGKAM?” garapan Wafiq Bayu Priyambodo, Muhammad Zharfan Ibrahim, dan Muhammad Nuryayi (kesemuanya kelas 11), tidak lolos dalam seleksi awal oleh panitia. Namun demikian, jangan putus asa. Insya Allah masih ada waktu untuk berlomba pada event berikutnya. Bisa mengevaluasi agar ke depan bisa lebih baik lagi.
Selamat bagi para juara. Tetap semangat juga bagi tim yang belum berhasil menjadi juara. Evaluasi, dan bangkit kembali. Jangan kendor untuk berkarya, dengan atau tanpa lomba. Semangat![]